6.Cara Ternak Ayam Potong untuk Pemula
Ayam potong biasanya dapat diambil dagingnya saat beratnya sudah mencapai 2 kilogram.
Untuk mencapai angka berat ideal, mari simak cara ternak ayam potong untuk pemula berikut ini.
1. Mengatur Suhu Kandang Sesuai Umur Ayam
Ayam yang masih berumur 1-7 hari sebaiknya ditempatkan pada suhu kandang sekitar 34-32 derajat Celcius. Jika sudah memasuki usia 2-14 hari menjadi 29-27 derajat Celcius, usia 15-21 hari 26-25 derajat Celcius hingga seterusnya harus dikurangi.
ADVERTISEMENT
2. Persiapan Kandang Ayam
Kandang ayam adalah suatu keharusan sebelum memulai ternak ayam potong karena dapat digunakan untuk beberapa tahun ke depan. Jadi, pastikan untuk membuat kandang ayam dengan bahan-bahan berkualitas agar lebih kuat dan awet.
3. Lingkungan
Bukan hanya bentuk kandang, penting juga untuk mempertimbangkan keamanan dan menciptakan lingkungan yang nyaman bagi ayam.
Selain itu, pastikan kandang selalu dalam kondisi baik yang dapat membuat ayam tetap hangat didalamnya.
4. Tinggi dan Lokasi Kadang Ayam
Ketinggian kandang harus diperhatikan agar sirkulasi udara yang dihasilkan cukup, ketinggian ini minimal 2 meter di atas tanah.
Posisi kandang juga harus lebih tinggi dari lingkungan sekitarnya agar ayam terlindungi dari genangan air hujan.
5. Persiapan Pakan, Air, Obat, dan Vitamin
Pakan dan air yang diberikan harus sesuai dengan umur ayam dan selalu tersedia. Pastikan juga ketersediaan obat-obatan dan vitamin untuk tumbuh kembang ayam.
ADVERTISEMENT
6. Pemilihan Bibit
Terakhir, pemilihan bibit yang memiliki ciri-ciri suara nyaring, lincah, mata bening, tubuh tegap, sayap simetris, dan kaki tidak pincang. Bibit yang berkualitas ini juga bisa didapatkan dari peternakan skala besar atau perusahaan kemitraan.
Itulah beragam cara ternak ayam potong yang bisa dilakukan oleh pemula agar hasil panennya maksimal. (DSI)
Komentar
Posting Komentar